Penyuluhan Pengaruh Pemberian Edukasi Pemeriksaan Payudara Sendiri kepada Keterampilan Sadari pada Remaja Putri Usia 13 - 15 Tahun
DOI:
https://doi.org/10.35584/reinforcementanddevelopmentjournal.v2i2.134Kata Kunci:
SADARI, Keterampilan, Remaja PutriAbstrak
Pemeriksaan payudara sendiri atau SADARI adalah pemeriksaan payudara yang dilakukan secara mandiri dengan tujuan untuk mendeteksi secara dini adanya tanda gelaja dari kanker payudara. Pemberian penyuluhan SADARI adalah cara alternatif untuk meningkatkan keterampilan mengenai cara pencegahan pada kanker payudara. Pemberian penyuluhan ini diberikan kepada remaja putri pada usia 13 sampai 15 tahun yang dilakukan di Balai Desa Gesikan, Pakel, Tulungagung. Metode pada Pengabdian Masyarakat ini dilakukan dengan memberikan penyuluhan mengenai SADARI terkait Pengaruh Pemberian Edukasi Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) Terhadap Keterampilan SADARI Pada Remaja Putri pada Usia 13 sampai 15 Tahun. Pada tahap awal penyuluhan, materi yang diberikan mengenai definisi, manfaat, dan praktek melakukan SADARI bersama. Hasil pada kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat tentang Penyuluhan pengaruh Pemberian Edukasi Pemeriksaan Payudara (SENDIRI) Terhadap Keterampilan SADARI Pada Remaja Putri Usia 13-15 Tahun ini didapatkan bahwa peserta menyimak, antusias, memahami dan mampu mempraktikkan materi yang disampaikan oleh pelaksana kegiatan penyuluhan.